
Berikut sinopsis film Keluarga Tak Kasat Mata, dijadwalkan tayang malam ini, Minggu (3/1/2021) pukul 23.00 WIB di Movievaganza Trans 7. Keluarga Tak Kasat Mata merupakan film horor asal Indonesia yang dirilis pada 2017, lalu. Film Keluarga Tak Kasat Mata mengisahkan insiden aneh dan menyeramkan di sebuah perusahaan iklan.
Film ini diangkat dari kisah nyata pengalaman mistik Bonaventura Genta yang ditulisnya di forum Kaskus. Ia menuliskan kejadian yang ia alami saat bekerja di salah satu perusahaan iklan di Yogyakarta. Film Keluarga Tak Kasat Mata merupakan garapan dari sutradara Hedy Suryawan.
Dibintangi oleh Deva Mahendra, Miller Khan, Kemal Pahlevi hingga Garindra Bimo. Dikutip dari IMDb.com , Keluarga Tak Kasat Mata adalah sebuah cerita tentang seorang pemuda bernama Genta. Ia bercerita tentang perusahaan tempat dia dulu bekerja di Yogyakarta.
Cerita bermula ketika perusahaan pindah ke gedung baru. Di sanalah Genta dan rekan rekan kerjanya mulai mengalami kejadian kejadian yang tidak bisa dijelaskan. Pada malam hari, mereka merasakan rangkaian momen yang menegangkan.
Satu per satu karyawan diperlihatkan penampakan dengan sebuah pesan. Teror demi teror terjadi seolah olah membuktikan keberadaan makhluk lain selain kita. Sedikit demi sedikit asumsi muncul, menimbulkan banyak pertanyaan yang harus diselesaikan.
Hingga akhirnya sampai di titik di mana Genta dan rekannya dipaksa untuk meminta bantuan teman. Mereka yakin ada misteri yang harus segera dipecahkan. Mungkin sudah ditakdirkan bahwa melalui Rere, satu demi satu misteri mulai terpecahkan.
Tapi tidak semua fakta bisa diungkapkan. Genta harus mencari tahu sendiri jawaban atas pertanyaan dan keingintahuannya dari awal. Jawaban jujur yang hanya bisa diperoleh dari Keluarga Tak Kasat Mata.
Penasaran dengan misteri Keluarga Tak Kasat Mata? Saksikan kisah selengkapnya film Keluarga Tak Kasat Mata malam ini, Minggu (3/1/2021) pukul 23.00 WIB di Movievaganza Trans 7. Deva Mahenra sebagai Genta
Miller Khan sebagai Yoga Kemal Palevi sebagai Bebek Ganindra Bimo sebagai Rudi
Wizzy Williana sebagai Andrea Gary Iskak sebagai Marwan Aura Kasih sebagai Rere
Tio Pakusadewo sebagai Hao